Written By Simplecips Blogs on Tuesday, August 11, 2015 | 11:10 PM

Cara Mudah menghapus Aplikasi Bawaan Android Tanpa Root
Cara mematikan, menyembunyikan dan menghapus aplikasi bawaan smartphone android dari menu app drawer

Aplikasi bloatware ( aplikasi yang sudah hadir secara preinstall ) yang disematkan pada sebuah perangkat Android pun bermacam-macam, ada yang berupa aplikasi permainan, cloud storage, aplikasi cuaca, antivirus, serta berbagai jenis aplikasi lainnya. Sayangnya, tidak sedikit pengguna Android yang merasa terganggu dengan kehadiran aplikasi-aplikasi bloatware tersebut, terlebih jika aplikasi-aplikasi itu tidak dapat di-uninstall.

Umumnya para pemilik perangkat Android akan melakukan proses rooting yang berisiko untuk menghapus aplikasi-aplikasi bloatware. Nah berikut ini kami akan membagikan tips menyembunyikan, mematikan, menghapusnya dari menu app drawer.

1. Biasanya beberapa perusahaan telah menyediakan pilihan di menu app drawer. Pada menu app drawer biasanya akan disediakan opsi Hide/Show apps, kemudian pilih aplikasi yang dianggap mengganggu, maka aplikasi tersebut akan hilang dari pandangan. Secara teknis aplikasi bloatware yang "dihilangkan" melalui cara ini akan tetap berjalan di background dan mengambil memori.

2. Buka aplikasi Setting, lalu pilih 'Apps' atau 'Application Manager'. Kemudian, pilih aplikasi yang akan dimatikan. Setelah memilihnya, akan muncul pillihan "Disable". Sebelum dimatikan, akan muncul pesan peringatan tentang resiko mematikan aplikasi tersebut. Tetap pilih "Yes" dan aplikasi tersebut tidak akan aktif. Cara ini membuat aplikasi yang dimatikan tidak akan berjalan di background dan ikonnya juga tidak muncul di app drawer atau home screen.

0 Komentar

silahkan berkomentar

Cara Menghapus Aplikasi Bawaan Android Tanpa Root - © 2014 - 2015. All Rights Reserved.
Template SimpleCips By , Powered By Blogger