Cara Mudah Membuat Kacamata 3D Sendiri. Video 3D saat ini sudah semakin populer. Video Film 3D tersebut seringkali diputar di bioskop atau dijual dalam bentuk DVD. Bahkan sekarang kamu bisa mendownload film 3D di Internet. Agar dapat menikmati Film 3D Anda harus menggunakan kacamata 3D.
Harga kacamata 3D sebenarnya relatif murah, namun tidak semua tempat dan toko menjual kacamata 3D ini. Bagi anda yang ingin menikmati sensasi menonton film 3D dengan kacamata buatan Anda sendiri berikut kami bagikan cara membuatnya.
Persiapan
- Spidol warna merah
- Spidol warna biru
- Kacamata bekas
- Gunting
- Lem
- Lembaran plastik transparan yang agak tebal.
Setelah kamu menyiapkan bahan-bahan di atas berikut adalah langkah-langkahnya.
|
Lepaskan lensa pada kacamata tersebut. Tapi jika lensanya transparan, langsung saja sobat warnai dengan spidol; kiri merah dan kanan biru. |
|
Buatlah pola mengunakan lensa kacamata pada lembar Plastik |
|
Gunting lembar plastik sesuai pola yang kamu buat. |
|
Warnai lensa kiri dengan spidol merah dan lensa kanan dengan spidol biru |
|
Pasang lensa buatan tersebut pada bingkai kacamata tadi. |
Nah silahkan di coba.
Persiapan.
Sediakan bahan-bahan di bawah ini ya!. ( Carinya gampang kok di tempat FotoCopy biasanya ada)
- Kertas mika warna BIRU (1 lembar)
- Kertas mika warna MERAH (1 lembar)
- Karton bekas (minimal 30x5 cm)
Nah setelah persiapan selesai berikut adalah cara membuatnya.
- Buatlah Pola kacamata pada karton bekas dan gunting atau potong menjadi berbentuk kacamata. Contohnya seperti gambar dibawah ini.
|
Make Your Own 3-D Paper Glasses |
- Siapkan atau gunting mika tipis berwarna biru (atau cyan) dan merah. Potong dengan ukuran yang lebih besar daripada lubang di mal dan tempelkan pada mal.
- Tempelkan mika yang biru (2 lembar) di bagian kacamata untuk mata sebelah kanan dan yang merah (2 lembar) untuk mata sebelah kiri. Anda juga dapat mencoba menempel mika merah menjadi 6 Lembar.
- Rangkai setiap pola dengan lem dan kacamata 3 dimensi anda siap untuk digunakan.
|
Kacamata 3D |
Sekian. Selamat mencoba.
0 Komentar
silahkan berkomentar